Sudah 83 Persen Target, Ciputra Kantongi Marketing Sales Rp3,8 Triliun
Oleh Laila Ramdhini | 03 Desember 2020 16:12 WIBEmiten properti PT Ciputra Development Tbk (CTRA) meraih pendapatan prapenjualan (marketing sales) sebesar Rp3,8 triliun hingga September 2020. Pendapatan prapenjualan ini mencapai 83% dari target hingga akhir tahun sebesar Rp4,5 triliun.